Pengenalan Dasar Ms. Excel
Microsoft Excel adalah bagian dari program aplikasi Microsoft Ofice, atau disebut juga “MS EXCEL” atau “Excel” saja. Secara umum program yang kita gunakan untuk membuat table atau perhitungan dalam pengolah angka. Penggolongan resminya adalah spreadsheet. Excel merupakan bagian dari Microsoft Office bersama-sama dengan Word, Access, dan PowerPoint. Jika pada suatu komputer terdapat Word hampir bisa dipastikan tedapat juga Excel karena instalasinya dilakukan bersamaan, yaitu ketika menginstal Microsoft Office.Seperti halnya Word, Excel juga mempunyai banyak versi, termasuk versi 2007 yang terdapat dalam paket Microsoft Office (yang kita gunakan). Adapun versi yang baru tidak jauh beda dengan versi 2007 sehingga kita tetap biasa menggunakannya seperti biasa.
Elemen Dasar Microsoft Excel Office 2007
· Judul
Judul menampilkan judul program dan dokumen aktif atau nama file dari lembar kerja yang aktif.
· Office Button
Berisi barisan perintah untuk pengoperasian Program yang standar misalnya membuat dokumen baru, membuka dokumen lama, menyimpan, mencetak dan mempublish dokumen.
· Akses Cepat Toolbar (Quick Access Toolbar)
Merupakan sarana yang disediakan Microsoft Excel untuk mempercepat akses berkomunikasi dengannya misalnya menyimpan, mencetak dan sebagainya
· Toolbar
Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program.
· Help
Bila kita ingin bertanya sesuatu, maka ketik pertanyaan anda pada tempat tersebut. Ms Excel akan memberikan alternatif jawaban terhadap pertanyaan yang dimaksud.
· Lembar Kerja (Workbook)
Baris ini berisikan informasi halaman, section, letak insertion point dan tombol pengendali.
· Cell
Cell merupakan Nomor Baris, Nomor Kolom
· Column Heading
Berisi tentang petunjuk kolom pada lembar kerja sheet yang aktif.
· Sel - Penggabungan antara baris dan kolom pada lembar sheet.
· Range - Penggabungan antar sel / beberapa sel pada lembar sheet.
Membuat Lembar Kerja Sederhana Pada Ms. Excel
Langkah – Langkah membuat Lembar kerja Transaksi Penjualan Sederhana
1. Membuat nomor diawali dengan angka 0. Untuk menyisipkan angka 0 pada awal angka seperti pada contoh di atas yaitu dengan menyisipkan tanda petik 1 ( ‘ ) di ikuti dengan angka/nomor yang akan di masukan.
2. Selanjutnya untuk menyisipkan nomor trsebut secara otomatis bisa dilakukan dengan cara blok dan drag. Arahkan mouse pada pojok kanan bawah pada sel yang sebelumnya telah di isi dengan no 01 sampai no 02, setelah pointer berubah menjadi tanda plus (+). Klik kiri dan tahan menggunakan mouse kemudian drag atau seret kebawah sampai pad baris yang diinginkan.
Hasilnya akan muncul no yang berurutan secara otomatis.
3. Untuk menambahkan jenis satuan ( buah, keping, biji, buku atau yang lainnya) yaitu dengan membuat custom number. Caranya, blok data yang akan di tambahkan jenis satuannya.
Kemudian, arahkan ke toolbar cell yang berada pada menu dasar yaitu Home dan klik panah ke bawah pada bagian menu Format dan pilih Format Cell.
Atau dengan klik kanan.
Selanjutnya akan muncul kotak dialog Format Cells, pilih menu number dan pilih Custom yang terdapat pada kotak Category kemudian ubah/hapus general pada bagian kotak Type.
Dan isi dengan jenis satuan “buku”/ jenis satuan lain pada kotak type tadi dengan cara menyisipkan syimbol #, spasi, kutip 2 ( “ ), nama jenis satuan, dan kutip 2 ( “ ).
( ) stelah selesai klik Ok.
Hasilnya akan muncul seperti ini.
4. Untuk merubah angka biasa menjadi nilai rupiah yaitu dengan merubah symbol pada Currency/Accounting.
Caranya blok cell yang akan dibuat nilai rupiah tersebut kemudian klik kanan
Pilih Format Cells.
Selanjutnya akan muncul kotak dialog Format Cells, pilih menu number dan pilih Accounting dan ubah symbol menjadi Rp Indonesia (Indonesia).
Untuk menambahkan angka desimal rupiah ( -,00 ). Isi/ubah Decimal places menjadi 2.
Dan klik ok setelah selesai.
Kemudian angka yang tadi kita ubah akan berganti menjadi nilai nominal Rupiah.
5. Untuk menjumlahkan total biaya, masukan rumus/fungsi ( = cell jumlah buku * cell harga buku ) / =E7*F7 kemudian Enter.
6. Untuk mengisi cell total biaya selanjutnya bisa dilakukan dengan cara blok dan drag. Arahkan mouse pada pojok kanan bawah pada sel yang sebelumnya telah di isi dengan rumus/fungsi, setelah pointer berubah menjadi tanda plus (+). Klik kiri dan tahan menggunakan mouse kemudian drag atau seret kebawah sampai pad baris yang diinginkan. Rumus/fungsi otomatis akan berganti sesuai baris cell tersebut.
Hasilnya akan muncul sesuai penjumlahan cell pada masing-masing baris.
7. Selanjutnya untuk membuat tabel dengan menyisipkan garis pada kolom/baris yaitu pilih/blok dulu pada sell/kolom/baris yang akan di beri garis.
Kemudian Klik Kanan dan pilih Format Cells.
Setelah muncul kotak dialog Format Cells, selanjutnya pilih menu Border dan Klik Border yang betanda merah seperti gambar di bawah.
Setelah smuanya selesai, kemudoan Klik Ok.
Alhamdulilah garis tersebut sudah berhasil disisipkan dan tabelpun telah jadi.
8. Untuk menebalkan beberapa garis pada tabel/cell tersebut caranya sama seperti sebelumnya dengan mengatur border pada format cells, pilih garis yang agak tebal pada Style Line (Petunjuk merah) selanjutnya klik Border yang bertanda Kotak Merah kemudian Klik Ok.
Hasilnya seperti ini.
9. Untuk menggabungka/merapikan teks pada cell yaitu dengan Marge & Center perbaris, atau dengan mengatur text alignment. Pilih/blok dulu cell yang akan digabungkan/dirapihkan.
Klik kanan pilih Format Cells.
Setelah muncul kotak dialog Format Cells, pilih menu Alignment dan ubah Text Alignment Horizontal sesuai kebutuhan.
Pilih Center Across Selection, kemudian klik Ok.
Dan hasilnya seperti ini.
10. Untuk menghapus baris atau kolom yaitu pilih/klik dulu cell pada kolom/baris yang akan di hapus kemudian klik panah ke bawah pada menu delete, pilih Delete Sheet Rows untuk Menghapus baris(jajaran ke samping), pilih Delete Sheet Column untuk menghapus kolom(sejajar ke bawah).
11. Untuk menyisipkan baris atau kolom yaitu pilih/klik dulu cell pada kolom/baris yang akan di sisipkan kemudian klik panah ke bawah pada menu insert, pilih Insert Sheet Rows untuk menyisipkan baris(jajaran ke samping), pilih Insert Sheet Column untuk menyisipkan kolom(sejajar ke bawah).
12. Untuk menghilangkan garis cells pada lembar kerja, arahkan pada menu View kemudian hapus centang(tanda contreng) Gridlines pada bagian menu Show/Hide.
Finish. dan ini lembar kerja yang berhasil di buat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar